' rel='SHORTCUT ICON'/>

Sony VAIO JS, Desktop Jempolan yang Ringkas



Kehadiran iMacs beberapa bulan silam ternyata berhasil memicu pabrikan komputer Sony untuk juga merilis genre sejenis. Tidak tanggung-tanggung, Sony langsung merilis dua seri sekaligus, yaitu VAIO JS190 dan VAIO JS130. Desktop baru Sony ini menyembunyikan semua komponen keras (hardware) di balik layarnya yang ramping, termasuk pemutar Blu-ray. Nah, apa sajakah komponen yang dibenamkan ke dalam desktop VAIO anyar ini?.

Seri yang pertama, VAIO JS190, mengandalkan prosesor Intel Core 2 Duo dengan clock 3.0GHz. Untuk layar, Sony mengadopsi model pada iMac dengan ukuran 20.1" dan memiliki fitur XBRITE-HiColor. Sayangnya, tidak disebutkan jenis kartu grafis yang digunakan pada VAIO JS ini. Sementara untuk memuaskan konsumennya, Sony menanamkan memori DDR2 4GB dan harddisk 500GB ke dalam VAIO JS.

Untuk seri yang kedua, VAIO JS130, juga mengandalkan prosesor Intel Core 2 Duo namun dengan clock 2.5GHz. Layar yang digunakan pun sama persis dengan seri JS190, baik jenis maupun ukurannya. JS190 dan JS130 sama-sama menggunakan kamera web 1,3 megapiksel.

Untuk seri JS130 dilego pada kisaran US$1,099.99, sedangkan JS190 akan memaksa Anda untuk merogoh kocek lebih dalam lagi, sekitar US$1,099.99. Oh ya, Sony membenamkan OS Vista Home Premium ke dalam kedua desktopnya. Menurut rencana, kedua seri JS tersebut akan segera diluncurkan pada Oktober ini.


0 komentar: